Pengambilan sumpah jabatan terhadap 11 pejabat administrasi di jajaran Pemasyarakatan pada, Rabu (24/3).
WARTAPOROS.COM, PEKANBARU-Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Riau Pujo Harianto melantik 11 pejabat administrasi di jajaran Pemasyarakatan pada, Rabu (24/3).
Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini diselenggarakan secara tatap mukan dengan menerapkan protokol kesehatan di ruang serbaguna Ismail Saleh Kanwil Kemenkumham Riau.
Pelantikan berdasarkan SK Menkumham RI Nomor : W.4-0483.KP.03.03 Tanggal 5 Maret 2021. Dihadiri para Kepala Divisi, Pejabat Struktural, beserta jajaran Kanwil Kemenkumham Riau.
Dalam sambutannya, Kakanwil menyampaikan pentingnya seluruh ASN Kemenkumham terkhusus bagi pejabat administrasi dalam menjaga integritas, profesionalitas dan moralitas dalam melaksanakan tugasnya.
Menurut Pujo, promosi, rotasi, dan mutasi, adalah hal yang biasa terjadi dalam sebuah organisasi. Oleh karenanya, Pujo berharap pejabat yang dilantik agar dapat segera menyesuaikan diri untuk langsung bekerja dengan segala kesungguhan hati.
“Kedepannya, kita harus bisa meningkatkan kualitas kinerja kita, karena tantangan pekerjaan yang semakin banyak dan sulit. Bukan hanya menjalankan tugas dan fungsi saja, tapi begitu banyak dinamika yang harus kita persiapkan dan kita selesaikan,” sebut Pujo, yang juga pernah menjabat sebagi Kadiv Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Bengkulu ini.
Oleh sebab itu tambahnya lagi, jabatan yang diamanahkan kepada para pejabat sekalian harus disyukuri dan hendaknya dapat dijaga serta diimbangi dengan kejujuran, keikhlasan, dan prestasi dalam bekerja.
“Dibutuhkan suatu keseriusan, tanggung jawab moral, dan komitmen bersama, serta bekerja maksimal dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat banyak,” pesan Pujo.
Diakhir sambutannya, Pujo mengingatkan agar para pejabat turut berpartisipasi dalam mewujukan pembangunan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM pada satuan kerja masing-masing.
Acara pelantikan ini diakhiri dengan ucapan pemberian selamat kepada para pejabat dilantik.(*cv)
Wabup Muzamil Tinjau Minimarket, Cek Takaran Minyakita di Selatpanjang Di Baca : 375 Kali
Dikenal Sebagai Sosok Yang Peduli Dengan Kondisi Sosial, Kapolsek Tebing Tinggi dan Jajaranya Berbagi Sembako di Bulan Ramadhan. Di Baca : 859 Kali
Mesin Pembangkit Baru Beroperasi, Listrik Selatpanjang Mulai Stabil Di Baca : 430 Kali
Pemkab Kepulauan Meranti Perkuat Komitmen Layanan Kesehatan Lewat Sinergi Program JKN Di Baca : 364 Kali
Baznas Meranti Salurkan 2.150 Paket Bantuan, Wabup Muzamil Sebut Sangat Membantu Masyarakat Di Baca : 815 Kali