Kukerta Universitas Riau Bantu Warga Kecamatan Bandar Petalangan Cegah Covid 19

Senin, 01 Juni 2020 - 12:34:39 WIB Cetak

Kegiatan Mahasiswa Kukerta Universitas Riau di Kecamatan Bandar Petalangan.

WARTAPOROS.COM-Mahasiswa Universitas Riau (UR) melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat melalui program Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Relawan Covid-19 bekerjasama dengan Pemerintah Kecamatan Bandar Petalangan, Kabupaten Pelalawan, Riau.

Semenjak mahasiswa melaksanakan Kukerta dari bulan Mei lalu, mahasiswa telah melakukan berbagai kegiatan sosial dalam membantu pemerintah dan masyarakat mengantisipasi penyebaran virus Corona atau Covid-19 di Kecamatan Bandar Petalangan.

Kepada wartaporos.com, Senin (1/6/2020). Salah satu anggota Kukerta, Novia mengatakan, kegiatan yang dilakukan dalam Kukerta kali ini meliputi edukasi ke masyarakat melalui kegiatan pembagian brosur tentang virus Corona, gejala terinfeksi, serta bagaimana upaya yang harus dilakukan agar terhindar dari infeksi virus tersebut.

"Kita juga melakukan pembagian masker gratis kepada masyarakat dan penyemprotan disinfektan bersama relawan Covid-19 Kecamatan Bandar Petalangan. Selain itu, kita akan melakukan kegiatan selama 14 hari kedepannya,"ujar Novia saat melaksanakan kegitan sosial di posko Kelurahan Rawang Empat.

Sementara itu, Camat Bandar Petalangan Mukhtarius MPd mengucapakan terima kasih kepada mahasiswa Kukerta UR ikut menjadi relawan di Kecamatan Bandar Petalangan. Ia berharap, mahasiswa Kukerta dapat melaksanakan kegiatan dengan sebaik sebaiknya sesuai dengan protokol kesehatan.

"Alhamdulilah, dengan adanya relawan dari mahasiswa dapat membantu kinerja pemerintahan kecamatan hingga desa, setidaknya bisa bekerjasama dalam pencegahan Covid-19 di Kecamatan Bandar Petalangan,"tutupnya.***





Baca Juga Topik #riau+


Loading...
Tulis Komentar +

Berita Terkait+