MERANTI, WARTAPOROS.COM - Pembagian Takjil kepada masyarakat oleh Personel Sat Samapta Polres Kepulauan Meranti dan Bhayangkari Sat Samapta Polres Kepulauan Meranti, bertempat di pinggir Jalan lintas depan Mako Polres Kepulauan Meranti Jalan Raya Gogok Darussalam Kecamatan Tebing Tinggi Barat, Senin (18/03/2024).
Takjil dibagikan langsung oleh Kasat Samapta Polres Kepulauan Meranti AKP Timur Brata Yuda Nainggolan, S.H beserta 23 Personel Sat Samapta Polres Kepulauan Meranti, Bhayangkari dari Personel Sat Samapta Polres Kepulauan Meranti berjumlah 3 orang.
Adapun Takjil yang dibagikan berjumlah 150 Bungkus di tepi Jalan depan Mako Polres Kepulauan Meranti berupa Mie Goreng = 150 Bungkus, Tak hanya itu namun para pengguna jalan yang melintas di Jalan Gogok Darusalam di depan Mako Polres Kepulauan Meranti yang menerima takjil.
"Kemudian, Terwujud kepedulian antar sesama kepada masyarakat, terutama bagi kaum muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa, menumbuhkan rasa berbagi di kalangan masyarakat dalam rangka mempererat silaturahmi sesama manusia dalam bulan suci ramadhan tahun 2024/1445 H, " Kata AKP Timur Brata Yuda Nainggolan, S.H
Selanjutnya, Masyarakat sangat merasakan giat kepolisian di tengah-tengah masyarakat dalam rangka menjalankan ibadah puasa di bulan suci ramadhan tahun 2024/1445 H.(nik)