Pelajar Tewas Tenggelam di Kolam Galian C Belakang Kantor Camat Pangkalan Kerinci

Sabtu, 01 Februari 2020 - 22:04:37 WIB Cetak

Ditemukan Pelajar Tewas di Kolam Galian C Belakang Kantor Camat Pangkalan Kerinci.

WARTAPROS.COM--Seorang pelajar sekolah berpakaian baju pramuka ditemukan tidak bernyawa di kolam galian C, Sabtu (1/2/2020) di belakang Kantor Camat Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau.

Sekian kalinya kolam galian C di Pangkalan Kerinci memakan korban, sebelumnya sudah pernah kolam galian C memakan korban. Tentunya, hal ini menjadi pelajaran bagi pihak pemerintah untuk mengawasi pengelola galian C, terlebih kolam galian C yang sudah tidak aktif.

"Ini sekian kalinya kolam galian C memakan korban, saya tadi mendapat kabar adanya siswa yang tenggelam di kolam galian C di belakang kantor Camat Pangkalan Kerinci," kata Aktivis Sosial, Dedi Aswandi kepada wartaporos.com, Sabtu (1/2/2020).

Sambung Dedi, kalau sudah sampai memakan korban seperti ini, siapa yang akan bertanggung jawab?. Tentunya, pemerintah harus betul-betul mengawasi pengelola galian C, bahkan bekas kolam galian C yang sudah tidak aktif.

"Kalau tidak aktif lagi kolam galian C ini, tentunya pihak pengelola harus menutupnya secara permanen. Bahkan galian C ini berada di pusat kota," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Laskar Melayu Riau (LMR) Kabupaten Pelalawan, Sahrizal mengucapakan turut berduka cita atas meninggalnya siswa yang tenggelam dikolam galian C. Hari ini pendidikan Kabupaten Pelalawan berduka, semoga kedua orangtunya di berikan ketabahan atas mesibah yang diberikan.

Dirinya juga menyayangkan kelalaian pihak terkait, terlebih pengelola kolam gailan C. Ini harus menjadi pelajar bagi pihak yang terkait, jangan sampai hal ini terjadi lagi. "Kita minta pihak pemerintah atau penegak hukum untuk memproses kejadian ini, saya dengar ini bukan pertama kalinya," pungkasnya.***





Baca Juga Topik #peristiwa+
Business

Jembatan di Solok Selatan Putus

Ahad, 24 November 2019
Business

Ledakan di Monas, Polisi Masih Sterilkan Lokasi

Selasa, 03 Desember 2019


Loading...
Tulis Komentar +

Berita Terkait+