Meranti, WARTAPOROS.COM - Kegiatan Jum'at Curhat Polres Kepulauan Meranti Bersama Komunitas Motor Selatpanjang bertempat di Kedai Kopi 88 Jalan Imam Bonjol Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti
Turut hadir Wakapolres Kepulauan Meranti KOMPOL Dodi Zulkarnain Hasibuan, SE MH, Kabag Sdm Polres Kepulauan Meranti KOMPOL Yuherman Koto, SPsi,Kanit II Sat Intelkam Polres Kepulauan Meranti IPDA Yosef Hendrawan, SH, Ketua Komunitas Motor 2 Tak Meranti Ali beserta anggota 12 Orang.
Diawali dengan sambutan Ketua Komunitas Motor Selatpanjang Ali, Dengan adanya kegiatan ini memberikan kesempatan kita untuk bersilaturahmi kepada Polres Kepulauan Meranti, kami dari Komunitas Motor akan mengikuti dan mendukung segala arahan dari Pihak kepolisian dalam menjaga kamtibmas di Wilayah Kab. Kep. Meranti
"Selajutnya, Ucapan terimakasih kepada Polres Kepulauan Meranti yang telah melaksanakan kegiatan demi menciptakan situasi yang aman dan kondusif pada pelaksanaan pemilu 2024," Katanya
Kemudian Penyampaian Wakapolres Kepulauan Meranti KOMPOL Dodi Zulkarnain Hasibuan, SE MH, Kegiatan jumat curhat ini merupakan program Polres Kepulauan Meranti yang rutin di laksanakan setiap hari Jumat dengan tujuan untuk bertemu dengan masyarakat/ komunitas agar bersama dapat bertukar pikiran, dan memberikan saran.
"Dalam waktu dekat kami dari Pihak Kepolisian akan melaksanakan Operasi Keselamatan menjelang Bulan Ramadhan dalam meningkatkan kesadaran kita semua Khususnya di wilayah kab. kep. meranti dikalangan masyarakat terutama anak muda mengantisipasi terjadinya balap liar, " Ucapnya
Terkait Pemilu dalam rangkaian Penghitungan Suara baru selesai tadi malam ditingkat kabupaten tentunya kita bersyukur dalam pelaksanaan pemilu dapat berjalan dengan keadaan aman, tertib dan lancar, kalau tidak ada hambatan untuk hasil Kabupaten akan dikirim ke KPU Provinsi Riau.
"Dengan masuknya musim Kemarau di Kabupaten Kepulauan Meranti, Kami dari Polres Kepulauan Meranti mengajak para komunitas Motor untuk dapat bersama-sama menjaga wilayah KabKabupaten Kepulauan Meranti dalam mencegah terjadinya Karlahut serta mengajak masyarakat untuk menghindari membuka lahan perkebunan dan pertanian dengan cara membakar, serta lebih menggunakan cara yang lebih aman dan bijak terhadap lingkungan, " Debutnya
Selanjutnya kegiatan Sesi tanya Jawab dari masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti Pertanyaan dari Herman, Apakah ada program Pengurusan SIM Kolektif dari Polres Kep. Meranti ?
Tanggapan dari Wakapolres Kepulauan Meranti Untuk Pengurusan SIM Kolektif di Polres Kep. Meranti masih ada, terkait pengurusan SIM agar para komunitas mendata kan anggotanya dan melaporkan ke Sat Lantas Polres Kep. Meranti
"Kami pihak kepolisian terus melaksanakan himbauan dan akan lebih banyak menegur para pengguna motor yang tidak memakai helm dan knalpot tidak standar pada saat berkendara. pada saat kami mengadakan event pihak kepolisian akan melakukan razia terhadap pengendara yang melanggar aturan khususnya di Kabupaten Kepulauan Meranti, " Tutupnya (nik)