Kunker

Kapolda Ajak Personil Menjadi Polisi yang Dicintai Masyarakat

Rabu, 15 Juni 2022 - 15:54:50 WIB Cetak

Diskusi : Kapolda Riau Irjen Pol. M. Iqbal ketika berdiskusi dengan Forkopimda Kampar di Teras Mapolres Kampar. (15/06)

Kampar, Wartaporos.com - Kunjungi Mapolres Kampar Kapolda Riau Irjen Pol. Muhammad Iqbal ajak seluruh personil kepolisian Polres Kampar untuk menjadi seorang polisi yang dicintai masyarakat.(16/06) 

Dalam sambutannya ketika jadi pemimpin apel sekaligus menyampaikan arahan kepada seluruh personil Polda Riau khususnya Polisi Resort Kampar beserta seluruh jajaran mengatakan seorang polisi kebanggaannya bukan terletak pada jabatan. 

 "Menjadi seorang polisi kebanggaannya bukan terletak pada jabatannya, Kemuliaan polisi terletak bagaimana masyarakat mencintai polisi," sebut Kapolda Riau.

Loading...

Jendral bintang dua itupun menyebutkan agar menjadi polisi harus mengedepankan kepentingan negara dan masyarakat.

"Kedepankan kepentingan negara, masyarakat, maka ia akan dicintai masyarakat," ucap Kapolda Riau.

Lanjut Kapolda Riau, jika seorang polisi tidak mulia, arogan, kasar, maka polisi akan dijauhi dan dibenci masyarakat.

"Kita hidup hanya sekali, tunjukkan pada maha kuasa, bahwa kita mampu menjadi polisi yang amanah, karena tugasnya sangat luar biasa, jiwa polisi untuk orang lain," pungkas mantan Kadiv Humas Polri ini.

Kapolda Riau pun berpesan agar polisi di Polres Kampar mampu menjadi seorang yang bekerja keras demi memberikan rasa aman, nyaman dengan penuh rangkulan selama bertugas untuk dicintai masyarakat.

"Kemuliaan jadi pimpinan bukan terletak hebat dan cerdasnya dia, tapi bagaimana kecintaan anggotanya, Cintai, ayomi, layani anggota, jangan sampilik kariang (pelit_red)," tutur Kapolda Riau. 

Kunjungan Kapolda Riau itu turut didampingi oleh Ketua Bhayangkari Polisi Daerah Riau Ny. Nindya M. Iqbal dan rombongan, bersilaturahmi dengan Forkopimda Kampar, Tokoh Agama, Tokoh Adat serta Tokoh Masyarakat, dan Ketua PWI Kampar. (Pjr)





Baca Juga Topik #riau+


Loading...
Tulis Komentar +

Berita Terkait+