Partai ummat

Zulkifli : Semua Pengurus Diharapkan Saling Bekerjasama

Senin, 18 April 2022 - 20:45:27 WIB Cetak

Zulkifli Saat Membacakan Surat Keputusan Pengurus Partai Ummat

Kampar, Wartaporos.com - Peringati milad di tahun pertama, partai ummat lantik kepengurusan di DPD kabupaten kampar, dan diharapkan seluruh pengurus dapat bekerjasama untuk membangun partai Ummat. (18/04)

Pelantikan pengurus tersebut dilakukan di sekretariat DPD partai ummat kabupaten Kampar di jalan letnan boyak bangkinang kota, Dimana Ulul Azmi dipercaya menjadi ketua DPD dalam surat keputusan bernomor 001.A/DPD 03.01/K-S/III/2022 diterbitkan oleh DPP Partai Ummat langsung oleh dibacakan langsung oleh Zulkifli sekretaris DPW partai ummat provinsi riau. 

"Setelah terbentuknya kepengurusan DPD partai ummat ini diharapkan semuah pengurus dapat saling bekerjasama dalam membangun partai ummat ini serta menyimpan data seluruh anggota dan simpatisan", Imbuh Zulkifli. 

Loading...

"Hal ini Nantinya akan dilakukan pemeriksaan oleh pihak KPU untuk keabsahan data yang diperlukan dalam menjadi peserta pemilu mendatang", Tutupnya. 

Ditambahkan Zulkifli bahwa DPD Partai Ummat Kabupaten Kampar merupakan DPD yang cukup aktif dengan memiliki banyak anggota dan simpatisan.

Dalam pelantikan pengurus partai ummat tersebut juga warnai dengan berbuka puasa bersama dengan anak panti asuhan putra Muhammadiyah Bangkinang kota serta pengurus dari DPW partai ummat provinsi riau. (Pjr) 







Loading...
Tulis Komentar +

Berita Terkait+