Cegah Aksi Balap Liar dan Tindak Kejahatan di Selatpanjang, Personel Polres Meranti Laksanakan Patroli Presisi

Senin, 19 Juni 2023 - 17:50:04 WIB Cetak

MERANTIWARTAPOROS.COM - Personel Polres Kepulauan Meranti Polda Riau, Sabtu (17/6/2023) malam, melakukan patroli presisi untuk mencegah aksi balap liar dan tindak kejahatan lainnya diseputaran kota Selatpanjang.

Kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) itu dipimpin oleh Pamen Was Ton Siaga I Polres Kepulauan Meranti selaku Kabag Ops Kompol Yudi Setiawan SH MH.

Turut hadir Kasat Samapta Akp Timur Brata Yuda SH, Kbo Sat Intelkam Ipda Mada Surya, dan puluhan personel.

Loading...

Seperti biasanya, tempat yang menjadi target patroli yakni diseputaran kota Selatpanjang, dengan rute jalan Merdeka - pasar Sandang Pangan - Diponegoro - kuburan cina - Kampung Baru - Alahair - Rintis - Banglas - Dorak - Pramuka - jalan Tanjung Mayat dan Tanjung Harapan.

Sasarannya meliputi, kantor PLN, Bawaslu, Lapas Kelas II B Selatpanjang, Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), RTH LAMR Kepulauan Meranti, lokasi yang kerap dijadikan tempat balap liar (jalan Pramuka dan Tanjung Mayat), kegiatan masyarakat yang melaksanakan rutinitas di akhir pekan, serta pengecekan stadion di jalan Pramuka yang digunakan anak remaja untuk mabuk-mabukan.

"Kita melakukan patroli presisi untuk merespon keluhan masyarakat disaat giat rutin Jumat Curhat. Seperti balap liar dan mabuk-mabukan menggunakan salah satu jenis obat batuk sachet di stadion jalan Pramuka," ungkap Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Andi Yul LTG SH SIk MH, melalui Kabag Ops Kompol Yudi Setiawan, Ahad (18/6/2023).

Pihaknya, sebut Yudi, akan terus mengintensifkan patroli di lokasi tersebut. Mengingat, dari pengaduan masyarakat bahwa lokasi itu kerap dijadikan tempat bagi sejumlah anak remaja berbuat maksiat dengan mengkonsumsi salah satu jenis obat batuk sachet dalam jumlah banyak untuk mabuk-mabukan.

Selain mengantisipasi aksi balap liar dan mabuk-mabukan, kata Kabag Ops, disaat patroli para personel juga melakukan pengecekan terhadap kelengkapan kendaraan dan pengendara.

"Intinya, kita juga terus menyampaikan himbauan kepada pada remaja agar tidak melakukan balap liar dan mabuk-mabukan. Begitu juga masyarakat, agar selalu menggunakan helm saat berkendara dan melengkapi surat-suratnya," tutur Kompol Yudi. (nik)







Loading...
Tulis Komentar +

Berita Terkait+