AMT Serahkan Bantuan Untuk Yayasan Rohdotul Quran, Berupa 1,5 Ton Beras dan 2800 Helai Masker.

Kamis, 17 Juni 2021 - 16:25:45 WIB Cetak

MERANTI, WARTAPOROS.- COM.
Sosok Kiai Muhammad Mustofa merupakan salah seorang tokoh Agama yang sangat dikenal oleh masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti, terlebih dikalangan pengurus Pondok Pesantren.

Kiai Mustofa sendiri adalah pemilik Yayasan Rohdotul Qura yang beralamat, di RT/RW.03/02 .dusun 01.desa mantiasa, Kec. Tebing Tinggi Barat, Kab. Kep. Meranti, Riau.Sekaligus merupakan Pimpinan Jamah Tareqoh yang ada di 3 kecamatan dalam wilayah Kabupaten Meranti.

Hari ini, Kamis (17/6/2021) , Pengurus AMT datang mengantarkan bantuan berupa 1,5 ton beras dan 2800 helai masker, yang diterima langsung oleh Kiai Mustofa di Pondok Pesantren Rohdotul Quran.

Loading...

Dalam kesempatan tersebut, turut hadir Kasat Intel Polres Meranti, AKP Syaiful dan anggota nya, Wakil Ketua AMT Sugianto didampingi Sekretaris Jhoni Katan, Humas AMT serta pengurus lain nya.

Selain bantuan yang telah diberikan, AMT juga akan merehab bangunan sekolah Aliyah milik Pesantren Rohdotul Quran yang kondisinya sudah memprihatinkan.

Ya, kita harus bantu Pesantren itu, ini penting untuk meningkatkan pendidikan generasi muda, supaya anak anak lebih nyaman belajar, sehingga dapat menimba ilmu dengan tenang, kata Ketua AMT, Hermanto Pangaribuan yang akrab dipanggil Engah.

Sesuai dengan Motto nya 3B ( Bekerja, Bersama, dan Beramal), Aliansi Melayu Tionghoa Kabupaten Kepulauan Meranti Riau selain dari membangun rumah, bagi masker, dan APD di sejumlah Puskesmas dan RSUD di Kabupaten kepulauan Meranti Riau,

Hal senada juga disampaikan oleh Sekretaris AMT, Jhoni Katan, Program AMT yang berjalan secara intens dan berkelanjutan adalah bantuan beras kepada masyarakat kurang mampu. Kali ini program tersebut disampaikan kepada Pesantren Rohdotul Quran.

“Merupakan satu kewajiban kita semua bahu membahu ikut serta melahirkan generasi cerdas dan religius. AMT pun terlibat diantaranya melalui program beras. Harapannya, para santri yang belajar di pesantren ini dapat hidup sehat dan belajar dengan baik,” terang Hermanto melalui Sekretaris Jhoni di sela-sela penyerahan bantuan.

Kasat Intel Polres Meranti, AKP Syaiful didampingi anggotanya, mengatakan juga akan membantu Pesantren tersebut, dengan melakukan perbaikan pada bagian plafon yang kondisinya sudah rusak.

Kami akan perbaiki plafon yang sudah rusak ini, semoga kedepan nya, masih ada pihak lain akan member bantuan untuk Pesantren Rohdotul Quran ini, kata Kasat Syaiful.

Kepada wartawan, Kiyai Mustofa mengungkapkan perasaan nya terkait bantuan dari AMT, hidup akan lebih bermakna dan indah bila kita saling memberi dan mengasihi, karna semua ajaran agama mengajarkan kita agar saling bantu membantu antara satu dengan yang lain.

Alhamdulillah dan terimakasih kami sampaikan kepada AMT. Insha Allah beras ini akan menjadi saksi kebaikan semua Pengurus dan anggota AMT, bahkan menjadi darah yang menguatkan para generasi muda kita menghafal ayat demi ayat-Nya. Semoga Allah terima sebagai amal jariyah yang kebaikannya mengalir tiada henti,” ungkap Kiyai H.Muhammad Mustofa.

Ia juga memberikan nasehat kepada semua pengurus AMT, bahwa apa yang sudah dilakukan jangan pernah berhenti, hiduplah dengan " Saling asah, asih dan asuh".

Ditambahkan oleh Kiayai Mustofa, bahwa Pesantren tersebut merupakan pesantren gratis untuk kalangan yang betul- betul kurang mampu. Bagi yang ekonomi nya menengah hanya di minta biaya Rp. 250.000 satu bulan untuk biaya makan, membayar tagihan listrik dan kegiatan ajar mengajar.(nik).







Loading...
Tulis Komentar +

Berita Terkait+